Senin, 30 September 2019

Edukasi Safety Riding di Universitas Panca Bhakti Pontianak


Dalam rangka mendukung Program Millennial Road Safety Festival tahun 2019 yang diselenggarakan oleh pihak Kepolisian, Team Honda Safety Riding Astra Motor dan bekerjasama dengan Satuan lalu lintas Kota Pontianak beserta instansi terkait memberikan sebuah kegiatan sosialisasi edukasi safety riding kepada para mahasiswa dan mahasiswi di UPB Pontianak.

Edukasi safety riding yang dilakukan oleh Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Kalimantan Barat. Astra Motor memang terbilang sangat gencar dalam hal melakukan kampanye #Cari_aman kepada generasi Millennial khususnya para pelajar hingga mahasiwa, terkhusus lagi untuk para siswa maupun anak-anak yang masih duduk dibangku sekolah menengah.

Sumber foto : instagram @honda_kalbar

Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan  pemahaman pada saat berkendara yang aman dan nyaman agar dapat dipahami seluruh lapisan masyarakat pada saat berada di jalan raya. Kegiatan ini juga bertujuan agar menciptakan kondisi aman dan nyaman serta tertib bagi seluruh pengguna jalan raya. Pada saat ini, tingkat kecelakaan baik itu sebagai korban maupun pelaku masih banyak didominasi oleh kalangan pelajar. Untuk itu, tugas  kita bersama instansi terkait bekerja sama dalam mengurangi tingkat kecelakaan di kalangan pelajar melalui program Police Go To School, ungkap Ibu Syf. Salbiyah selaku Kasat Lantas Pontianak Kota.

Sumber foto : instagram @honda_kalbar

“Dalam hal edukasi kami tidak pandang bulu, seluruh golongan masyarakat kami upayakan mendapat edukasi safety riding. Khusus lagi bagi siswa/i SMK-SMA, kami berupaya menanamkan benih pemahaman agar pada saat mereka sudah cukup umur (dewasa) menjadi pengendara motor maka mereka dapat berperilaku tertib lalu lintas,” ujar Instruktur Safety Riding, Dony Adrian. Lebih lanjut dikatakan Dony, langkah sosialisasi kepada kalangan pelajar dan mahasiswa merupakan upaya preventif ataupun pencegahan dalam rangka menangkal keinginan pelajar ataupun anak yang masih dibawah umur untuk mengendarai sepeda motor. “Kami berharap para mahasiswa dan mahasiswi akan sadar tentang peraturan tentang usia mengendarai sepeda motor dan bagaimana cara berkendara yang baik dan benar dijalan raya. Dony Adrian, juga menjelaskan bahwa dalam garis besarnya terdapat tiga faktor penyebab kecelakaan di jalan raya, yakni:

1.Faktor kendaraan

Sudah semestinya sebelum berkendara kita memastikan apakah kendaraan kita sudah fit. Rutinlah mengganti oli kendaraan, mengecek tali gas, mengecek tali rem dan sebagainya. Jangan lupa juga menggunakan kaca spion dan klakson yang sesuai standar agar pada saat berkendara kita dapat mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan.

2. Lingkungan dan cuaca

Faktor kedua yang menjadi penyebab kecelakaan lalu lintas ialah lingkungan dan cuaca. Cuaca di Indonesia hanya ada dua yakni kemarau dan hujan. Pada saat musim hujan sangat rawan timbul kecelakaan. Hal ini disebabkan jalanan yang licin dan disaat hujan para pengendara akan memacu sepeda motor mereka dengan kecepatan yang tinggi maka dari itu sangat disarankan pada saat hujan dan jalanan licin agar berteduh sejenak agar safety tentunya.

3. Faktor manusia

Faktor manusia faktanya menjadi penyebab tinggi kecelakaan di jalan raya. Pada saat sebelum berkendara sudah sepatutnya para pekendara menggunakan helm berstandar SNI,  jaket, sarung tangan,  celana panjang , dan  sepatu serta taat peraturan berlalu lintas agar bisa menekan tingkat kecelakaan di jalan raya.

Sumber foto : instagram @honda_kalbar

Jika Anda telah membaca artikel ini lalu berkeinginan jika sekolah, kampus maupun instasi pemerintah ataupun swasta yang membutuhkan informasi berkenaan tentang edukasi safety riding maka dari itu Anda dapat menghubungi Instruktur Safety Riding Astra Motor dengan nomor telepon dibawah ini:
Dony Adrian (Hp. 085249819160).

FIF Gelar Roadshow Safari Untuk Mendekatkan Diri Pada Masyarakat

Selamat pagi sahabat deguh.com dimanapun kalian berada. Bagaimana kabarmu pada pagi hari ini? Semoga selalu sehat dan diberikan kemudahan ya oleh Tuhan yang Maha Esa tentang apapun aktivitasmu. Pada kesempatan kali ini deguh akan menyampaikan sebuah informasi menarik untuk kamu yakni tentang sebuah acara yang diselenggarakan oleh FIF dengan melibatkan banyak masyarakat serta anak-anak sehingga terlihat dan terlaksana dengan sangat menyenangkan tentunya.

Sebagai distributor kendaraan sepeda motor Honda di Kalimantan Barat, Astra Motor Pontianak bisa dikatakan sangat sering menyelenggarakan sebuah kegiatan yang ditujukan bagi seluruh masyarakat. Sebut saja edukasi safety riding , kuis diinstagram dan lainnya. Astra Motor Pontianak hadir bukan hanya untuk konsumen yang ingin membeli sepeda motor baru, akan tetapi juga berdedikasi untuk masyarakat. Pada kesempatan kali ini Astra bekerjasama dengan FIF menyelenggarakan kegiatan yang bertajuk roadshow SAFARI.

PT Federal International Finance atau FIF Group yang merupakan anak perusahaan dari PT Astra International Tbk . Kini sedang hangat-hangatnya jika FIF berhasil menggelar roadshow di berbagai kota besar yang ada di Indonesia. Melalui Safari (Satu FIF Group Bagi Negeri) yang telah memasuki tahun ke-3, FIF Group senantiasa mendekatkan diri kepada masyarakat dengan memberikan kemudahan serta manfaat bagi masyarakat Indonesia. Safari 2019 hadir dan menyambangi tiga pulau besar yang ada di Indonesia dengan total jumlah 62 titik roadshow diantaranya yaitu, 32 titik di Pulau Jawa, 20 titik di Pulau Sumatera dan 10 titik di Pulau Kalimantan.

Pada pulau Kalimantan, diselengarakan di Kota Banjarmasin, Batulicin, Martapura, Tanjung, Palangkaraya, Ketapang, Singkawang, Samarinda, Tarakan, dan Pontianak. SAFARI akan menyambangi kota Pontianak pada tanggal 27-29 September 2019, di Alun Alun Kota Kapuas, Kota Pontianak. Berbagai promo menarik akan kembali ditawarkan kepada pengunjung SAFARI 2019 melalui 4 Brand Services FIF Group, yaitu FIF Astra dengan layanan pembiayaan motor baru memberikan promo special berupa potongan angsuran Rp. 100.000,- dan juga Special GIFT. Spektra dengan layanan pembiayaan perabot elektronik dan perabot rumah tangga memberikan promo special ciclan 0% dan cashback hingga 1 juta rupiah serta tanpa biaya admin. DANASTRA dengan layanan pembiayaan multiguna diantaranya untuk modal usaha, pendidikan, kesehatan, modal nikah dengan memberikan promo special berupa Dana Langsung Cair tanpa Potongan,- dan AMITRA dengan layanan pembiayaan Syariah Umroh dan Haji memberikan promo DP 0%.

Pengunjung SAFARI yang hadir pada acara nanti bisa menikmati fasilitas servis sepeda motor secara gratis, dan terdapat pula sebuah kegiatan amal yakni donor darah. Bukan hanya itu , Safari (Satu FIF Group Negeri)  juga diisi dengan berbagai macam lomba-lomba untuk anak-anak di antaranya Lomba Mewarnai, Kids Fashion Show, Lomba Drum Band, Lomba Dance dan Zumba Party dengan berbagai macam hadiah menarik yang telah disiapkan , Piala , sertifikat dan juga uang pembinaan senilai total jutaan rupiah.


Kegiatan SAFARI juga menghadirkan Komunitas motor Honda di kota Pontianak. CEO FIFGROUP, Margono Tanuwijaya mengatakan bahwa FIFGroup melalui SAFARI 2019 akan senantiasa menyambangi kota-kota di Indonesia, sehingga masyarakat dapat merasakan kemudahan dan juga manfaat. “Harapannya melalui kehadiran SAFARI,kami ingin lebih dekat dengan masyarakat dengan memberikan kemudahan dan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Demikianlah informasi yang dapat penulis sampaikan mengenai roadshow SAFARI yang diselenggarakan oleh Astra Motor Pontianak yang bekerjasama dengan FIF mengadakan sebuah acara bertajuk “Roadshow SAFARI” . Semoga kedepannya akan banyak lagi kegiatan-kegiatan lain yang diselenggarakan oleh Astra Motor dan FIF yang menyangk

Minggu, 29 September 2019

Ratusan Driver Gojek Ikut Edukasi Safety Riding


Astra Motor Pontianak tidak pernah lelah untuk terus-menerus mengampanyekan dan memberikan edukasi safety riding kepada seluruh lapisan masyarakat. Edukasi safety riding merupakan pemberian informasi teori dan praktek tentang bagaimana berkendara yang baik dan benar serta mengedepankan keselematan pada saat berkendara. Edukasi safety riding yang diselenggarakan oleh Astra Motor Pontianak sangat sering diselenggarakan di sekolah-sekolah dan Instansi Pemerintah. Kemarin (28/09), ada yang berbeda sebab Tim Edukasi Safety Riding memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada para driver GOJEK .

Sumber foto : instagram @honda_kalbar

Tidak dapat dipungkiri bahwasannya para driver GOJEK pada setiap harinya selalu menggunakan sepeda motor, hal ini dikarenakan senjata atau peralatan yang mereka perlukan untuk mencari uang ialah sepeda motor. Dengan melihat hal ini, Astra Motor Pontianak mengadakan edukasi safety riding untuk para driver GOJEK bertujuan agar para driver ojek online ini mengetahui tata cara berkendara yang baik dan benar supaya selamat sampai tujuan pada saat bekerja. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen Honda untuk dapat menyebarkan etika dalam berkendara yang baik dan benar serta aman kepada seluruh lapisan masyarakat  yang ada di Kalimantan Barat.

Sumber foto : instagram @honda_kalbar

Dulu memang benar bahwa masyarakat lebih suka menggunakan transportasi umum, namun sekarang masyarakat perlahan berpindah menggunakan kendaraan praktis nan murah, salahsatunya menggunakan ojek online. Dony Adrian, selaku Instruktur Safety Riding, mengatakan bahwasannya Team Safety Riding nyatanya sangat rutin menggelar agenda edukasi safety riding melalui kampanye #Cari_aman di seluruh kota di Kalimantan Barat. Salah satu agenda pelatihan diperuntukan untuk para pelajar, komunitas sepeda motor Honda, dan para karyawan serta seluruh lapisan masyarakat. Tujuan dari edukasi safety riding ini ialah memberikan pengetahuan teori dan praktek dilapangan mengenai teknik dasar mengendarai sepeda motor yang benar. Bukan hanya memberikan edukasi mengenai teori dan praktek, akan tetapi pihaknya juga mengajarkan kepada para peserta edukasi untuk patuh terhadap undang-undang lalu-lintas beserta etika berkendara," ujar Dony.

Dony Adrian, menambahkan bahwa dalam garis besarnya terdapat tiga faktor penyebab kecelakaan di jalan raya, yakni:

1.Faktor kendaraan

Faktor pertama yang bisa menjadi faktor kecelakaan ialah faktor kendaraan. Sudah semestinya sebelum berkendara kita harus memastikan apakah kendaraan yang kita gunakan sudah sangat aman untuk digunakan.  Rutinlah mengganti oli kendaraan yang Anda miliki, mengecek tali gas, mengecek tali dan minyam rem dan service kendaraan yang Anda miliki secara berkala. Jangan lupa juga taati peraturan misalnya saja selalu menggunakan kaca spion dan klakson yang sesuai standar agar pada saat berkendara kita dapat mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan.

2. Lingkungan dan cuaca

Faktor kedua yang menjadi penyebab kecelakaan lalu lintas ialah lingkungan dan cuaca. Cuaca di Indonesia hanya ada dua yakni kemarau dan hujan. Tahukah Anda bahwa pada saat musim hujan sangat rawan timbul kecelakaan. Hal ini disebabkan jalanan yang licin dan disaat hujan para pengendara akan memacu sepeda motor mereka dengan kecepatan yang tinggi maka dari itu sangat disarankan pada saat hujan dan jalanan licin agar berteduh sejenak agar safety tentunya.

Sumber foto : instagram @honda_kalbar

3. Faktor manusia

Ketiga ialah faktor manusia, faktanya menjadi penyebab tingginya faktor kecelakaan di jalan raya ialah faktor manusia. Banyak sekali para pengendara yang tidak memperhatikan hal-hal wajib yang harus dikenakan pada saat berkendara. Hal ini meliputi menggunakan helm berstandar SNI,  menggunakan jaket, sarung tangan,  celana panjang , dan sepatu serta taat peraturan berlalu lintas agar bisa mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan pada saat berkendara.

Sumber foto : instagram @honda_kalbar

Dengan kegiatan edukasi safety riding yang diperuntukkan untuk driver GOJEK, Astra Motor sangat berharap kepada driver GOJEK untuk mengedepankan safety riding pada ssat berkendara sebab keluarga mereka tentunya telah menanti mereka dirumah seusai mereka bekerja.

Sabtu, 28 September 2019

Tanda Ban Motor Sudah Harus di Ganti


Bisa dikatakan bahwasannya pada setiap harinya masyarakat perkotaan selalu menggunakan sepeda motor untuk membantu berbagai macam aktivitasnya. Sebut saja untuk pergi ke kantor, pergi ke sekolah ataupun mencari nafkah (tukang ojek) pasti menggunakan moda transportasi sepeda motor. Angka kecelakaan pengendara sepeda motor kini bisa dikatakan cukup tinggi. Bukan hanya disebabkan oleh faktor kelalaian para pengendara, kondisi ban motor yang kurang prima juga sering menjadi penyebabnya. Kebanyakan pengemudi tetap menggunakan ban motor yang sudah seharusnya diganti tanpa tahu kalau ban motornya sudah berada dalam kondisi yang memprihatinkan. Oleh karena itu kali ini deguh.com akan memberikan informasi kepada Anda beberapa tanda ban sepeda motor yang harus melakukan penggantian.

1. Melihat Kode Produksi Pada Dinding Ban

Produsen ban masa kini tak pernah lupa dalam menambahkan kode produksi pada setiap ban yang diproduksinya. Kode produksi berupa 4 digit angka ini umumnya terletak di bagian dinding ban sebelah kiri, meskipun beberapa meletakkannya di dinding ban sebelah kanan. Dua digit pertama dalam kode ini menunjukkan minggu produksi sementara dua digit terakhir menunjukkan tahun produksi dari ban tersebut. Sebagai contoh jika kodenya 2014 maka ban tersebut diproduksi pada minggu ke-20 tahun 2014. Contoh lain misal kodenya 0916 maka ban tersebut diproduksi pada minggu ke-9 pada tahun 2016.

Apabila kamu menggunakan motor kamu secara intens dan rutin setiap hari, ban motor bagian depan Kamu setidaknya bisa tahan sampai 1,5 tahun. Sementara itu untuk ban belakang dengan model pemakaian serupa bisa tahan hingga 1 tahun. Apabila kamu menggunakan motor tidak setiap hari tentu umur ban motor kamu akan lebih panjang. Sebaliknya apabila ban motor kamu sering bocor atau kena paku tentu umurnya akan semakin pendek. Akan tetapi secara umum kamu cukup mengganti ban motormu jika usianya telah mencapai 3 s/d 4 tahun pasca waktu produksi yang terlihat dari kode pada dinding ban.

2. Sudah Mencapai Jarak Tertentu

Tahukah kamu mengapa ban motor memiliki alur dengan corak tertentu? Pembuatan alur itu tak hanya mementingkan aspek estetika semata. Sebab pada dasarnya alur pada ban motor dibuat untuk menghindari efek aquaplaning. Efek ini didapat ketika ban motor Kamu melintasi suatu genangan air. Tanpa adanya alur semacam ini, ban akan kesulitan ‘membelah’ genangan air sehingga rentan slip dan tidak stabil. Nah alur ini dapat menipis seiring penggunaan motor yang kamu lakukan. Alur ban yang sudah botak –sebutan lain bagi alur ban yang telah menipis– umumnya akan didapat apabila motor tersebut telah dibawa berkendara hingga jarak tempuh 12.000 km (ban depan). Adapun untuk ban belakang jarak tempuh maksimalnya hanya mencapai 10.000 km karena mengalami gesekan yang lebih berat saat terjadi pengereman. Jarak tempuh ini bisa kamu lihat pada bagian speedometer. Dengan mengganti ban motor ketika jarak tempuhnya sudah mencapai nilai tersebut, tentu risiko berkendara dapat dikurangi.


3. Melihat TWI (Tread Wear Indicators)

Jika diperhatikan dengan seksama, kamu akan menemukan adanya tanda segitiga yang terdapat pada bagian samping ban motor kamu. Tanda segitiga ini bernama TWI (Tread Wear Indicators). TWI menjadi salah satu penanda internasional yang harus ada pada ban. Ban yang tidak memiliki TWI biasanya tidak akan mendapatkan sertifikat SNI (Standar Nasional Indonesia).

Tanda segitiga ini pada dasarnya merupakan batas keausan dari ban tersebut. Semakin aus ban motor kamu, tanda segitiga ini akan semakin terlihat mendekati garis permukaan ban. Jika sudah sampai seperti ini, kamu harus segera mengganti ban motor kamu sebelum hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

4. Terasa Kasar dan Ada Goyangan Saat Digunakan

Semakin sering kamu berkendara, kamu akan semakin mampu merasakan adanya keanehan pada kendaraan kamu hanya dengan mengendarainya. Hal ini berlaku pada semua jenis kendaraan termasuk motor yang sehari-hari kamu gunakan. Ban motor yang sudah harus diganti umumnya akan menghasilkan bumping (genjotan yang menyebabkan pengendara seakan melompat sendiri) saat dibawa melewati jalan yang agak kasar dan tidak rata. Semakin kasar bumping yang kamu rasakan, berarti kondisi ban motor kamu semakin buruk dan kamu harus menggantinya sesegera mungkin.

Adanya goyangan dari ban saat motor berbelok atau menuju tikungan juga dapat menjadi pertanda bahwa kemampuan ban motor kamu sudah menurun. Goyangan ini akan terlihat seolah-olah ban motor kamu kekurangan angin. Tetapi ternyata setelah dicek ban motor kamu tidak kempes sama sekali. Gejala semacam ini menunjukkan kalau sudah saatnya kamu mengganti ban.


Pengecekan ban motor secara berkala memang sangat diharuskan terutama bagi para pengendara yang hampir setiap hari menggunakan sepeda motor guna menunjang berbagai macam aktivitasnya. Jangan pernah ragu untuk mengganti ban sepeda motor kamu jika memang tanda-tanda diatas telah kamu temukan dengan cukup jelas. Adapun jika merasa masih ragu dengan tanda-tanda yang kamu lihat, kamu bisa memastikannya dengan datang ke mekanik AHASS.

Untuk kamu yang berdomisili di Kalimantan Barat dan memiliki motor honda maka sangat pas kamu membaca artikel ini sebab kini sedang ada promo di AHASS yakni periode September hingga Desember 2019 yakni ganti ban sebanyak dua buah di AHASS maka gratis mendapatkan Oli AHM , yuk tunggu apalagi segera kunjungi AHASS terdekat di kota Anda.

Jumat, 27 September 2019

Kuis Instagram Honda Kalbar Bulan September


Selamat pagi teman-teman deguh.com dimanapun kalian berada, pada kesempatan kali ini tidak henti-hentinya deguh.com akan memberikan informasi menarik untuk Anda. Kali ini seperti biasa penulis akan menyampaikan informasi seputar dunia otomotif. Tanpa terasa kini kita berada diakhir bulan September, nah itu artinya tinggal beberapa bulan lagi tahun 2019 akan pergi. Sudah tercapaikah keinginan-keinginanmu yang kau gantungkan pada tahun ini? Semoga saja sudah tercapai ya apapun yang kamu inginkan, Aamiin.

Jika kita bicara soal honda maka tidak akan ada habis-habisnya. Produsen motor terbesar didunia ini bukan hanya terkenal akan produk sepeda motornya yang terbilang irit dan mesin yang tahan lama. Honda tidak sekedar itu, banyak cara yang dilakukan Honda untuk menarik hati konsumennya, salah satunya lewat promo dan kuis menarik yang memberikan berbagai macam hadiah menarik. Lalu kini Anda bertanya-tanya gimana caranya untuk ikut kuis tersebut dan kini Anda juga penasaran gimana cara untuk dapetin hadiahnya? Sekarang Anda kepengen mendapatkan hadiah? Nah sekarang sedang berlangsung kuis instagram @honda_kalbar yakni berhadiah Voucher belanja untuk 3 orang pemenang. Untuk dapetin hadiahnya maka kamu wajib menjawab pertanyaan dibawah ini. Sebelum menjawab pertanyaannya, ada baiknya pahami dulu mekanismenya seperti ini:

1. Follow Instagram Honda Kalbar

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah follow instagram Honda Kalbar yang bernama @honda_kalbar.

2. Jawab Pertanyaan Kuisnya

Langkah selanjutnya yang wajib Anda lakukan adalah dengan menjawab pertanyaan yang telah diajukan dengan baik dan benar. Sebab ketepatan pada saat menjawab menjadi aspek yang paling penting pada kuis ini. Pertanyaan kuis kali ini adalah “Sebutkan type 2 motor yang ada pada postingan”. Mudah bukan pertanyaannya?



3. Tag Teman Kalian

Nah, jika Anda telah follow akun instagram @Honda_Kalbar dan sudah jawab pertanyaannya dikolom komentar, maka tugas Anda selanjutnya adalah tag tiga teman kamu dan tinggal tunggu deh siapa tau aja beruntung. Akan ada 3 pemenang yang berhak mendapatkan Voucher belanja senilai Rp.100.000 untuk masing-masing pemenang. Kuis ini berlangsung hingga tanggal 30 September 2019 dan pemenang akan dimumkan di Instagram Honda Kalbar. Kamu pengen tahu apa jawaban dari pertanyaan ini? Jawabannya ada motor Beat CBS-ISS dan Scoopy Sporty. Kini kamu lebih ingin tahu dengan kedua motor ini? Simak ulasan singkatnya hingga usai. 

Beat CBS-ISS

Honda BeAT eSP CBS ISS merupakan motor skutik yang paling banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Konsumsi bahan bakar yang irit merupakan kelebihan dari Honda BeAT eSP CBS ISS yang membuat orang jatuh hati pada motor ini. Keunggulan Honda BeAT eSP CBS ISS yang lainnya yaitu gesit dan lincah. Hal ini tidak lepas dari dibangunnya motor skutik honda yang memiliki ukuran 1857 x 742 x 1070 mm. Meskipun secara kapasitas mesin hanya dibekali dengan mesin 110cc. Namun soal akselerasi, Honda BeAT eSP CBS ISS tidak perlu diragukan lagi apalagi jika torsi diputaran atas akan sangat terasa kecepatannya. Lalu Kelebihan Honda BeAT eSP CBS ISS yang juga sering menjadi bahan pertimbangan ketika seseorang ingin membeli motor skutik terbaru honda ini yaitu harga motor yang dijual sangat terjangkau.

Scoopy Sporty

Kini Honda Scoopy memiliki 8 pilihan warna dan dilengkapi dengan fitur-fitur yang canggih. Honda Scoopy dilengkapi dengan fitur lampu depan LED Projector dan lampu sein berdesain oval yang telah menjadi simbol dari Honda Scoopy selama ini. Penggunaan velg 12 inch dengan ban yang lebar memberikan keseimbangan sempurna dengan karakter fashionable. Ban tubeless yang lebih lebar menghasilkan jarak terendah ke tanah sebesar 143mm untuk menghadirkan kenyamanan dan rasa aman pengendara.


Fitur combined digital panel meter dengan panel LCD yang menampilkan odometer dan indikator bahan bakar serta fitur ECO indicator yang mendukung upaya pengendara untuk menghemat bahan bakar. Untuk menghindari pencurian model ini telah disematkan Anti-theft alarm serta answer back system memudahkan pengendara mencari lokasi parkir kendaraan. Pada sisi console box depan kendaraan disediakan Power Charger yang dapat gunakan oleh pengendara dalam mengisi baterai ponsel.

Teknologi eSP yang tertanam pada Honda Scoopy terintegrasi dengan ACG Starter untuk menghidupkan mesin yang lebih halus, serta menjadi dasar pengaplikasian fitur canggih Idling Stop System (ISS) yang berfungsi mematikan mesin secara otomatis saat berhenti lebih dari 3 detik dan hanya perlu menarik tuas gas untuk menghidupkannya kembali. Teknologi eSP ini mampu memaksimalkan pembakaran secara efisien dan mengoptimalkan energi yang keluar serta meminimasi gesekan untuk mengurangi resiko energi terbuang percuma.

Honda Scoopy ini responsif dengan akselerasi 12,73 detik untuk mencapai jarak 200m dan memiliki kecepatan maksimum hingga 91,3 km/jam. Konsumsi bahan bakar yang irit di kelasnya dapat mencapai 59 km/liter dengan metode pengujian ECE R40 melalui fitur ISS dengan pengetesan EURO 3. Kapasitas bagasi terbesar di kelasnya yaitu 15,4 liter yang dapat menyimpan helm Scoopy, tuas pengunci Brake Lock System yang mudah digunakan saat berhenti ditanjakan serta standar samping otomatis (Side Stand Switch).




Sabtu, 21 September 2019

Dapatkan Diskon Sebesar Rp. 1.100.000 Setiap Pembelian Honda CB150R


Astra Motor wilayah Kalimantan Barat memang telah lama secara resmi memperkenalkan varian Honda CB150R yang memiliki tampilan yang tentunya gagah dan terbilang agresif. Honda CB150R juga tampil dengan memberikan kenyamanan bagi para pengendara pada saat berkendara. Honda CBR150R hadir sejak awal 2016. Perubahan paling mudah dilihat adalah parasnya. Kini motor sport tersebut tampil sangat agresif. Dengan garis aerodinamis yang tegas dan bersudut.

Desain lampu depannya tajam. Layaknya pemburu yang sedang mengincar mangsa. Ketinggiannya pun dibuat lebih rendah. Sengaja agar pengendara memiliki pandangan yang lebih luas untuk melihat kondisi jalan. Setangnya dibuat lebih menekuk untuk menghadirkan karakter balap yang lebih kental.Bodinya pun semakin kompak, berkat bagian buntut yang dibuat lebih pendek. Biarpun begitu jarak antar sumbu rodanya dibuat lebih panjang. Didukung suspensi belakang monoshock Pro-Link, mampu menghadirkan stabilitas yang lebih baik saat berkendara. Sistem pencahayaan motor ini juga sudah dilengkapi teknologi LED sepenuhnya. Hasilnya adalah tampilan yang modern, serta sistem kelistrikan yang lebih stabil dari sebelumnya.


Pada sektor depot daya. Honda CBR150R dibekali mesin baru. Berkapasitas 149,16 cc. Menggunakan teknolgi DOHC, konfigurasi satu silinder, dan pendingin cairan. Sanggup memuntahkan torsi puncak 13,7 Nm pada 7.000 rpm dan tenaga maksimal 16,86 hp pada 9.000 rpm. Mesin tersebut dikawinkan dengan sistem transmsi 6-percepatan.

Instrument cluster LCD, pun mampu menjadi fitur yang meningkatkan penampilan modernnya. Selain itu pengendara pun mudah dalam melihat setiap indikator yang terkait dengan motor. Seperti speedometer, odometer, posisi gigi transmisi, dan lain-lain. Penggunaan truss diamond frame dengan aluminum engine hanger baru, membuat motor ini lebih kokoh namun tetap fleksibel. Ditambah dengan suspensi belakang monoshock Pro-Link. Sehingga stabilitas berkendara diklaim semakin stabil di berbagai kondisi jalan. Semetara sistem keselamatan, menggunakan carkam di kedua rodanya untuk hasil optimal. Biarpun begitu belum ada penyematan anti-lock braking system (ABS).

Motor keluaran Honda ini memiliki tampilan yang agresif. Lampu depannya tajam, bodinya kompak, dan sangat aerodinamis. Posisi setang lebih menekuk, sehingga karakter balapnya sangat terasa. Ditambah lagi dengan sistem pencahayaan LED dan instrumen cluster LED membuat tampilannya semakin modern. Bodinya pun dibalut dengan full fairing. Sehingga aura sportifnya lebih kental. Rodanya sangat menawan, dengan desain velg 17 inci yang menunjang penampilan agresifnya. Ban depannya berukuran 100/80 tubeless, dan ban belakangnya 130/70 tubeless.


Jika Anda merasa kurang dengan desainnya motor berbobot 135 kg ini. Tersedia 11 item aksesori resmi dari AHM. Mulai dari sticker visor, racing stand paddock, smoke visor, fuel lip pad, radiator protector, single seat cowl, wheel list sticker, tank pad, under grill protector, dan kit fender eliminator.  Fitur menarik lainnya adalah sistem pencahayaan LED. Mulai dari lampu depan, lampu sein, dan lampu rem belakang. Fitur ini mampu menghadirkan tampilan modern, juga visibilitas yang lebih baik untuk pengendara saat malam hari. Kelebihan lain dari teknologi LED, sanggup memberikan kestabilan kelistrikan motor.

Motor ini dibekali mesin berkapasitas 149,16 cc, dengan teknologi DOHC. Konfigurasinya satu silinder, dan telah menggunakan pendingin cairan. Mampu menghasilkan torsi puncak 13,7 Nm pada 7.000 rpm dan tenaga maksimal 16,86 hp pada 9.000 rpm. Mesin tersebut dikawinkan dengan sistem transmsi 6-percepatan. Menurut klaim AHM, mesin ini dirancang untuk menghasilkan torsi besar dari tarikan awal sampai menengah. Sementara untuk putaran atas, dihadirkan pengaturan khusus. Engine mount diposisikan dengan sudut 40 derajat, diameter throttle body diperbesar untuk efisiensi intake, serta rasio kompresi diubah menjadi 11,3:1.  Sementara itu untuk konsumsi bahan bakarnya. AHM mengklaim Honda CBR150R mampu mengirit sampai 39,72 kpl dengan metode pengujian ECE R40 Euro 3. Diperoleh berkat aplikasi dari teknologi minim gesekan pada mesin, yang meminimalkan penggunaan bahan bakar.

Honda Kalbar sedang ngadain promo menarik untuk kamu yang ingin memiliki motor yang satu ini yakni setiap pembelian sepeda motor Honda CB150R Streetfire akan mendapatkan diskon langsung sebesar Rp. 1.100.000. Diskon ini berlaku untuk konsumen RO - Trade In atau pembelian kembali dan tukar tambah dan Promo berlaku hingga 30 September 2019. Yuk buruaaann gas beli sepeda motornya di dealer terdekat.


Wali Kota Pontianak Coba Honda Riding Trainer


Kota Pontianak merupakan kota yang kaya akan wisata sejarah dan wisata kuliner. Disini juga tidak bisa dipandang sebelah mata kaitan dengan pariwisata sungainya, sebab Pontianak memiliki sungai terpanjang di Indonesia yakni sungai Kapuas. Pemerintah Kota Pontianak terus berupaya untuk selalu memberikan program-program yang bisa dinikmati oleh seluruh masyarakatnya.

Salah satunya dibidang olahraga dan pariwisata yang kini bisa dikatakan terus ditingkatkan oleh pemerintah daerah dengan harapan bisa memberikan kesejahteraan dan hiburan rakyat kepada masyarakat. Edi Rusdi Kamtono, selaku wali kota Pontianak memiliki semboyan untuk menjadikan Pontianak sebagai center sport and tourism yang dikenal oleh banyak orang.

Pada tanggal 20-22 September 2019 , kemarin pemerintah kota Pontianak yang bekerjasama dengan Sporta Indonesia menggelar sebuah event olahraga dayung dan olahraga lari yang mana event ini bernama “Pontianak International Dragon Boat dan Khatulistiwa Run 2019” . Pontianak International Dragon Boat merupakan kompetisi dayung perahu naga yang diikuti oleh berbagai negara yang mendaftarkan diri. Total tujuh negara yang terdaftar dan sangat antusias akan perlombaan ini. Bukan hanya peserta yang berasal dari mancanegara, akan tetapi peserta lokal juga terlibat dalam kompetisi ini. Beberapa daerah di Indonesia misalnya Kalimantan Tengah, Makassar dan mayoritas peserta yang berasal dari Kalimantan Barat. Perlombaan dayung ini memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah dan perwakilan lokal atau Indonesia adalah mayoritas juaranya, semua kategori lomba disabet oleh tim-tim Indonesia.


Terdapat event lain juga yakni bertajuk Khatulistiwa Run 2019. Lomba lari dengan menempuh jarak 11,2 KM yang dimulai dari Taman Alun-Alun Kapuas serta finish di Tugu Khatulistiwa. Event lari ini diikuti oleh ribuan orang baik dalam dan luar negeri. Baik anak-anak hingga remaja, para pelari bukan hanya berasal dari Kota Pontianak , akan tetapi juga berasal dari mancanegara.

Dalam event besar kali ini, Astra turut menjadi nagian untuk mensukseskan acara Internasional Dragon Boat dan Khatulistiwa Run 2019. Kegiatan Internasional Dragon Boat ini dinilai selaras dengan apa yang dikembangkan oleh Astra. “Kita melihat potensi di internasional dragon boat ini untuk pengembangan daerah dan kita juga bersinergi dengan pemerintah untuk memberi manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Bertepatan dengan Internasional Dragon Boat dan Khatulistiwa Run 2019, Bondan menjelaskan terdapat dua kegiatan besar dari Astra yakni Festival ayo aman berlalu lintas. Festival ini telah dilaksanakan dari tahun 2014 yang kemudian untuk tahun 2019 dilaksanakan di Kota Pontianak. “Pontianak dipilih berdasarkan masukan dari para stakeholder supaya dapat dijadikan sebagai contoh oleh kota lain,” tuturnya.

Pada kesempatan kemarin berbagai macam kegiatan turut diisi guna memeriahkan event yang satu ini. Mulai dari berbagai macam lomba dan terdapat booth HRT atau Honda Riding Trainer. Setiap pengunjung dapat dengan mudah mencoba dan bisa mendapatkan hadiah jika mencoba sensasi Honda Riding Trainer. Mencoba HRT tentu saja sangat amat menyenangkan karena seperti layaknya bermain game , akan tetapi dengan menggunakan HRT kita juga bisa mengetahui apakah kita sudah mengendara sepeda motor dengan baik dan benar. Inilah gunanaya simulasi menggunakan HRT atau Honda Riding Trainer.


Mencoba HRT hampir sama seperti menggunakan sepeda motor, pada awalnya kita dapat mencoba jenis kendaraan yang ingin kita coba. Setelah kendaraan kita kan siap, lalu kita tinggal menghidupkan HRT dan menarik tuas gas serta mengoperasikan seperti layaknya sedang mengendarai sepeda motor. Karena terbilang sangat menarik perhatian pengunjung, Wali Kota Pontianak di sela-sela kesibukannya dalam menghadiri Pontianak International Dragon Boat, juga ikut mencobanya.



Jumat, 20 September 2019

Setiap Pembelian Honda CB150R Streetfire Dapat Diskon Sebesar Rp. 1.100.000


Selamat sore para pembaca setia blog deguh.com. Bagaimana kabar kamu pada sore hari ini? Semoga selalu baik-baik saja ya. Pada kesempatan kali ini seperti biasa deguh akan membehas seputar dunia otomotif. Kamu sekarang kepengen beli motor baru? Kamu juga terglong pemburu diskon? Jika kamu tergolong keduanya maka tak ada salahnya kamu baca artikel ini hingga tuntas. Kabar gembira untuk kamu yang mau beli motor keren, dapat diskon pula. Jadi, Honda Kalbar sedang ngadain promo menarik untuk Anda yakni setiap pembelian sepeda motor Honda CB150R Streetfire akan mendapatkan diskon langsung sebesar Rp. 1.100.000. Diskon ini berlaku untuk konsumen RO - Trade In atau pembelian kembali dan tukar tambah dan Promo berlaku hingga 30 September 2019.
Untuk kamu yang penasaran dengan motor yang satu ini, yuk simak sedikit ulasannya hingga tuntas. New Honda CB150R StreetFire kini tampil dengan kesan baru, melalui grafis desain stripe yang membuat karakter gagah dan agresif model ini semakin kuat. Tampilan baru New Honda CB150R StreetFire ini sekaligus menemani kenyamanan berkendara sesuai harapan pecinta motor naked sport masa kini.

Tampilan yang semakin gagah pada New Honda CB150R StreetFire disematkan melalui desain stripe garis tajam yang simpel pada warna Macho Black varian Standar untuk memperkuat konsep Enhanced Sporty yang lekat dengan aktivitas anak muda. Tampilan terbaru yang dipadukan dengan fitur canggih ini tetap memberikan kebanggaan serta kenyamanan bagi pengendara untuk aktivitas harian.




AHM memberikan sentuhan berbeda yang lebih maskulin untuk pecinta New Honda CB150R StreetFire varian Special Edition (SE) dengan penyematan warna baru Razor White yang hadir dengan desain modern dan ekslusif, sehingga tampil semakin menarik perhatian bagi pengendara dalam mengekspresikan gaya hidup berkendara mereka.

New Honda CB150R StreetFire menjadi motor pilihan masyarakat bagi pecinta motor naked sport . Model ini terus diperbaharui agar sejalan dengan tren terkini yang menginspirasi AHM dalam melakukan pengembangan. Penyegaran tampilan New Honda CB150R StreetFire merupakan upaya kami untuk terus memberikan nilai tambah bagi pecinta naked sport bike dimana konsumen menginginkan motor yang sporti, kaya dengan fitur modern, performa tinggi dan memberikan kegembiraan pada pengendara serta kemudahan dalam mengendalikan motor dengan kecepatan dan kelincahan di berbagai lintasan.


New Honda CB150R StreetFire disematkan lampu LED di semua sistem pencahayaan yang membuat rangkaian lampu motor ini terlihat lebih tajam dan compact , dengan daya tahan yang lama. Sensasi teknologi tinggi dapat dirasakan pada panel indikator digital yang berisi informasi lengkap dengan desain yang compact dan visibilitas yang sangat baik. Selain itu disematkan juga fitur tambahan yaitu passing lamp.

New Honda CB150R StreetFire mengaplikasikan rangka teralis yang memiliki keseimbangan yang tinggi antara kekuatan dan kelenturan berkat pengaplikasian alumunium engine hanger. Penyematan ban yang besar pun meningkatkan daya cengkram maksimal sekaligus memberikan rasa aman baik saat menikung maupun pada kecepatan tinggi, dengan dukungan wavy di sc brake di bagian rem cakram depan berukuran 276mm dan rem cakram belakang berukuran 220mm yang meningkatkan kemampuan pengereman.



New Honda CB150R StreetFire memiliki performa tinggi di setiap putaran berkat pengaplikasian mesin 150cc, DOHC 4 katup, 6 kecepatan, berpendingin cairan (liquid - cooled). Akselerasi yang dihasilkan mampu mencapai 10,5 detik (0-200m). Model ini pun dapat dipacu hingga 125 Km/jam dan menghasilkan tingkat konsumsi bahan bakar yang lebih efisien dengan metode ECE R40 mencapai 40,5 km/l atau dengan metode pengetesan EURO 3.

New Honda CB150R StreetFire Special Edition hadir dengan 4 warna yakni Honda Racing Red, Raptor Mat Black, Fury Mat Red dan warna baru Razor White. Yuk segera miliki motor yang satu ini, bukan hanya gagah, namun juga dapat diskon loh jika melakukan pembelian dibulan ini. Cus segera ke dealer honda terdekat.


Kamis, 12 September 2019

Beli Honda ADV Dapat Flazz Card Secara Gratis


Beberapa waktu yang lalu secara resmi Astra Motor Pontianak memperkenalkan Honda ADV150 kepada masyarakat Kalimantan Barat. Diisi dengan berbagai macam lomba dan juga mengundang artis ibukota. Honda ADV merupakan skuter matik yang hadir sebagai jawaban dari pertanyaan para pencinta skutik yang cinta akan tantangan jelajah jalanan dengan aktivitas tinggi dalam melintasi berbagai kondisi jalan raya. Hadir dengan desain bodi yang futuristik dan manly , Honda ADV150 sesuai dengan karakter pengendara yang aktif. Skutik ini dibekali mesin 150cc eSP (enhanced Smart Power) yang menyuguhkan performa responsif untuk penggunaan harian maupun beraktivitas dengan menyenangkan dalam mengeksplorasi pengalaman baru setiap saat. Berbagai fitur canggih yang disematkan pun menjadikan Honda ADV150 sebagai partner berkendara terbaik dalam penyaluran hobi dan aktualisasi diri di jalan raya.

Honda ADV150 dikembangkan untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap skutik berkarakter penjelajah. Model baru ini akan memberikan kebanggaan dalam berkendara, baik melalui desain yang tampil beda mengadopsi gaya motor besar, penyematan fitur-fitur canggih, kenyamanan berkendara saat melibas jalanan, maupun performa responsif mesin eSP. Honda ADV150 didesain untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang berbeda melalui desain yang futuristik dan manly. Performa dan fitur-fitur unggulan yang disematkan pada skutik ini pun mendukung pengendara yang memiliki daya jelajah dan durabilitas tinggi dalam menghadapi berbagai kondisi jalan.




Kontur dan kondisi jalanan di Indonesia yang beragam tentu menjadi kesenangan berkendara tersendiri bagi pengendara yang gemar menjelajah. Dengan Honda ADV150, AHM berusaha menemani konsumen agar dapat menikmati kondisi beragam jalan yang ada di Indonesia dengan berkendara yang menyenangkan. Kehadiran Honda ADV150 diharapkan tidak hanya menjadi jawaban untuk berkendara sehari-hari atau mobilitas kerja, namun juga dapat memenuhi kesenangan pengendara dalam mengeksplorasi lokasi-lokasi baru dan melakukan hobi di waktu luang. Skutik ini dapat mewujudkan mimpi pengendara motor yang ingin memiliki motor skutik untuk aktivitas yang beragam.

Secara keseluruhan tampilan, Honda ADV150 terlihat futuristik dan manly. Memiliki jarak terendah dengan tanah setinggi 165mm membuat skutik ini semakin gagah dan mudah melintasi jalanan di berbagai kondisi. Desain suspensi depan yang kokoh serta penyematan wavy disc brake sebesar 240mm pada roda depan dan sebesar 220 mm pada roda belakang memberikan kestabilan dalam melakukan pengereman serta tampil semakin sporti dan terdepan di kelasnya.

Pada bagian belakang, disematkan twin subtank rear suspension untuk memberikan kenyamanan dan kestabilan yang optimal pada saat menikung, jalan bergelombang dan berboncengan. Penggunaan tapered handle bar dan ban semi dual purpose berukuran besar 110/80 – 14 (depan) serta 130/70 – 13 (belakang) semakin memberikan kesan gagah dan tampil beda pada Honda ADV150.




Teknologi pada bagian tata cahaya full LED juga membuat skutik ini tampil semakin futuristik. Lampu depan telah menggunakan LED dan dilengkapi sistem Daytime Running Light (DRL) yang modern. Selain itu skutik ini juga dilengkapi dengan lampu belakang dan lampu sein LED dipadukan dengan sepatbor belakang yang memiliki desain layaknya motor besar.

Honda ADV150 didukung mesin 150cc, berpendingin cairan, eSP dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI. Berdasarkan hasil tes internal dengan metoda ECE R40 EURO 3, konsumsi bahan bakar menunjukkan angka 46,6 km/liter (fitur ISS on) sehingga mampu menempuh jarak hingga 373 km dalam sekali pengisian penuh bahan bakar.

Untuk kemudahan berkendara, sistem full digital panel meter yang memiliki layar besar dan berkesan tangguh dapat menampilkan berbagai informasi antara lain indikator aki, indikator suhu luar (yang pertama di kelasnya), konsumsi bahan bakar rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, indikator penggantian oli mesin, jam, tanggal, Trip A & Trip B.

Honda ADV150 dibekali fitur-fitur penunjang untuk pengguna, seperti Two Step Adjustable Windscreen yang disematkan pertama kalinya di  skutik kelas 150cc. Fitur yang biasa digunakan pada motor besar ini dapat disesuaikan dalam dua tingkat ketinggian dengan pengoperasian yang mudah. Model ini juga  memiliki ruang penyimpanan sebesar 28 liter yang dapat menunjang kebutuhan pengguna dalam menyimpan barang. Pada sisi keamanan, skutik ini telah ditunjang Honda Smart Key dan alarm system. Untuk kenyamanan, telah dilengkapi dengan power charger pada console box depan dan jok berdesain lebih tinggi di bagian belakang yang akan menunjang kenyamanan dalam berkendara.

Dibekali pilihan fitur Anti-lock Braking System (ABS) dan Combi Brake System (CBS) dengan 3 kaliper, Honda ADV150 akan semakin membuat pengendaranya merasa aman dan nyaman. Untuk memperkuat faktor kemananan, Honda ADV150 telah dilengkapi pula dengan fitur ESS (Emergency Stop Signal) pada tipe ABS. Dimana ESS secara otomatis akan mengaktifkan lampu hazard saat melakukan pengereman mendadak, sehingga dapat memberikan peringatan ke pengendara di sekitarnya terutama pada posisi di belakang kendaraan untuk menghindari kemungkinan kecelakaan.
ACG starter melengkapi kemampuannya agar tetap halus saat mesin dinyalakan. Fitur ini bergandengan dengan ISS (Idling Stop System) khas Honda yang membuat mesin mati otomatis saat berhenti, dan menyala kembali hanya dengan memutar tuas gas.

Untuk kamu yang ingin memiliki sepeda motor yang satu ini, jadi akan ada sedikit informasi buat kamu bahwasannya pada bulan ini hingga 30 September, setiap pembelian sepeda motor Honda ADV150 secara cash maupun kredit akan mendapatkan aksesoris - Leg Deflector - Hand Guard secara GRATIS!! Dan promo ini berlaku untuk di seluruh dealer Resmi Honda Kalimantan Barat, yuk buruaaan serbuuu. Bukan hanya itu, kamu juga bisa dapetin Flazz Card dengan nama kamu sendiri, keren banget kan dan kuota terbatas alhasil nggak semua orang bisa punya. Jadi, tunggu apalagi buruan ke dealer Honda sekarang juga.

Selasa, 10 September 2019

Astra Motor Siap Selenggarakan ADV150 World Touring


PT Astra International Tbk-Honda (Astra Motor) Pontianak, sebagai main dealer Sepeda Motor Honda di Kalimantan Barat, akan menyelenggarakan touring yang bertajuk ADV150 World Touring Jelajah Bumi Khatulistiwa, yang mana para riders dengan menggunakan ADV150 akan mengeksplore jalanan di Selatan Kalimantan Barat, tepatnya para bikers akan menempuh perjalanan sejauh 355 Km, terhitung dari Kota Pontianak menuju Kota Ketapang. Selain akan melewati medan yang terbilang cukup ekstrim, touring kali ini juga akan menjadi perjalanan yang tidak akan terlupakan bagi para peserta sebab disepanjang perjalanan tentunta mereka akan disajikan dengan pemandangan alam yang sangat indah nan asri.

“Kita mengundang dan mengajak para rider yang ada di Kalimantan Barat, untuk ikut merasakan senasi menjelajahi tanah borneo khususnya di Kalbar. Mereka akan merasakan sensasi mengenderai Honda ADV150, Skutik adventure Honda, yang baru diperkenalkan,” ujar Marketing Manager Astra Motor Pontianak, Julius Armando Cakramurti.



Para peserta ini akan menempuh perjalanan dengan menggunakan motor Honda ADV150. Di mana akan start dari showroom Astra Motor, di Jalan  Ahmad Yani Pontianak, pada hari Sabtu (14/9/2019).   Mereka akan berkendara melalui jalur selatan Trans Kalimantan, yang terkenal dengan jalanannya yang terbilang menantang. Mengeksplore kemampuan ADV150, yang terkenal sebagai Skutik aman dan nyaman dipakai untuk segala medan.

“Dari Pontianak menuju Ketapang. Kemudian di Ketapang para rider akan mengikuti berbagai macam acara yang tentunya sangat seru dan akan menginap di Ketapang selama semalam,” tambahnya.

Keesokan harinya, pada Hari Minggu (15/9/2019), para peserta akan kembali menempuh perjalanan dari Ketapang untuk kembali ke Kota Pontianak. ADV150 World Touring Jelajah Bumi Khatulistiwa, adalah salah satu cara Astra Motor Pontianak untuk memperkenalkan Skutik baru Honda. Honda ADV150 adalah Skutik Adventure yang punya desain terkini, teknologi termutakhir, dan berbagai keunggulan lainnya. Motor ini kini menjadi kebanggaan Honda, hal ini dikarenakan telah diterimanya oleh masyarakat Indonesia termasuk masyarakat di Kalimantan Barat. Sebenarnya banyak sekali manfaat touring dengan menggunakan sepedamotor terutama untuk kesehatan dan psikis seseorang. Apa saja manfaatnya? Simak ulasan manfaat touring berikut ini :

1. Dapat membuat suasana hati menjadi bahagia

Sebuah penelitian yang telah dilakukan menemukan fakta yang sangat mencengangkan yakni kegiatan perjalanan dengan menggunakan sepeda motor jarak jauh nyatanya dapat membuat seseorang lebih bahagia dan tingkat stresnya menurun. Mengapa hal ini bisa terjadi? Hal ini terjadi dikarenakan pada saat aktivitas touring, tingkat adrenaline cenderung meningkat yang mendorong dihasilkannya endorphin pada dalam tubuh. Endorphin merupakan zat yang mampu menjadi pemicu rasa senang seseorang. Ditambah lagi terpaan sinar matahari mampu meningkatkan produksi vitamin D. Vitamin D berfungsi membuat mood seseorang menjadi jauh lebih baik.

2. Sangat baik untuk kesehatan

Manfaat touring yang kedua ialah touring sangat baik untuk kesehatan. Tahukah kamu jika kalori yang dibakar pada saat menggunakan sepedamotor setara dengan kamu melakukan jalan cepat, yakni sekitar 200 hingga 300 kalori. Bahkan pada saat berkendara dengan kecepatan menengah dan cepat seperti ketika touring keluar kota, kalori yang terbakar dapat mencapai angka 600 kalori. Bukan hanya kalori yang terbakar, tubuh juga akan “dipaksa” untuk melakukan semacam pelatihan pembentukan otot. Hal ini terjadi karena badan yang harus selalu menyeimbangkan sepedamotor dan harus konsentrasi guna mengendalikan sepeda motor.


3. Mendapat banyak pengalaman

Hidup tentunya tidak akan seru, jika setiap harinya selalu statis dan itu-itu saja. Tentunya, setiap hari kita hanya melakukan hal itu-itu saja maka hidup akan terasa bosan. Cara agar hidupmu tidak statis dan asik ialah dengan touring menggunakan sepedamotor. Pada saat kamu touring maka mata akan disajikan pemandangan-pemandangan yang indah, apalagi jika kamu melakukan touring didaerah yang jauh dari hiruk-pikuk perkotaan.

Pada saat kamu tiba ditempat yang kamu tuju,  tentunya kamu akan berada dilingkungan yang baru serta harus pandai beradaptasi dengan masyarakat setempat. Pada saat touring, bukan hanya memperoleh ketenangan jiwa, akan tetapi juga menambah teman dan menambah pengalaman dari tempat yang kita kunjungi.

Dengan melihat banyaknya manfaat touring,  Astra Motor Kalbar mengajak kepada seluruh teman-teman pengguna motor ADV150 untuk sama-sama mengikuti keseruan touring dengan titik start Astra Motor Ayani menuju Kota Ketapang. Wow pasti seru nih sebab akan lihat-lihat pemandangan yang indah serta akan mendapat teman baru. Sudah sering loh Astra Motor Kalbar mengadakan touring seperti ini. Nah untuk kamu yang tertarik ikut kegiatan ini, sedikit informasi nih bahwa touring CBR 250 RR akan diadakan tanggal 14-15 September.

Dapatkan Jaket Keren Setiap Pembelian Honda PCX 150


Tidak dapat dipungkiri bahwasannya pengguna kendaraan bermotor di Indonesia tergolong sangat tinggi terkhusus lagi di kota Pontianak. Hampir segala bentuk aktivitas menggunakan kendaraan, terlebih lagi sepeda motor. Sepeda motor digunakan untuk membantu pergi ke kantor, pergi kuliah ataupun digunakan para jurnalis untuk terjun kelapangan guna mencari berita dan lain sebagainya. Pada dasarnya para pengendara kendaraan roda dua maupun roda empat harus memiliki SIM (Surat Izin Mengemudi) agar bisa mengendarai kendaraan. Pada praktek dilapangan memang benar bahwa banyak masyarakat yang sudah layak umur dan telah memiliki SIM hanya saja mereka belum mengetahui bagaimana cara berkendara yang baik dan benar serta aman tentunya.

Di kota Pontianak, Honda PCX cukup banyak peminatnya. Tampil lebih mewah dari sebelumnya, Honda PCX memakai desain lampu depan dan belakang anyar yang sudah full LED. Bodinya juga lebih gemuk dengan empat pilihan warna eksklusif: putih, merah, hitam dan emas. Kesan modern mencuat lewat penggunaan panel instrumen digital, berlatar biru dan angka informasi berkelir putih.

Honda memberi berbagai fitur baru untuk skuter ini. Salah satu yang menarik, smart key system. Fitur yang ada di dashboard kanan Honda PCX, terintegrasi dengan tiga teknologi: keyless (penggunaan remote sebagai pengganti anak kunci), answer back system dan alarm. Penamaan smart key system juga tanpa alasan, Anda bisa membuka bagasi dan tangki bensin langsung dari sana.


Penyegaran lain untuk Honda PCX, pabrikan berlambang sayap memberi ban tubeless lebih lebar untuk meningkatkan kenyamanan saat berkendara. Roda belakang yang sebelumnya masih pakai rem tromol, kini sudah diganti cakram. Fitur idling stop system (ISS) sebagai penghemat bahan bakar tetap dipertahankan. Cara kerja ISS, menonaktifkan mesin secara otomatis saat skuter berhenti lebih dari tiga detik.

Sektor mesin mengandalkan adaptasi milik Honda Vario 150.  Jantung mekanisnya berkapasitas 149,3 cc SOHC berpendingin cairan. Honda PCX dipasarkan dalam dua varian: CBS (combi brake system) dan ABS (anti-lock braking system).  Skuter produksi lokal ini, mendapat banyak fitur. Panel instrumen digital untuk memberi informasi yang lebih jelas ke pengendara. ISS agar konsumsi bahan bakar semakin irit. CBS dengan cakram belakang, mengoptimalkan pengereman. Sistem pencahayaan LED dirancang sebagai peningkat visibilitas saat berkendara. Lampu hazard selaku tanda bahaya di perjalanan.




Belum selesai, PCX juga punya smart key system. Di dalamnya terintegrasi berbagai teknologi, sebut saja keyless ignition yang mampu mengaktifkan mesin tanpa perlu anak kunci. Ada pula answer back system, memudahkan pencarian kendaraan di lokasi parkir. Teknologi terakhir yang masuk ke smart key system, alarm untuk mencegah tangan jahil mengambil motor Anda. Honda PCX memang dirancang sebagai skuter elegan. Bodi bongsornya tidak dibalut grafis sama sekali, sengaja cuma dicat dengan berbagai pilihan warna eksklusif: putih, merah, hitam dan emas. Tampilan elegannya juga didukung desain lampu depan serta belakang yang kece. Penggunaan ban lebar 100/80-14 depan dan 120/70-14 belakang, menampilkan proporsi pas dengan tubuhnya.

Honda PCX rakitan lokal mengadopsi mesin milik Vario 150 eSP yang sudah diberi berbagai revisi. Kapasitasnya 149,3 cc, berfoknfigurasi satu silinder SOHC dengan pendingin cairan. Sistem penyemprotan bahan bakarnya juga sudah injeksi (PGM-FI). Di atas kertas, jantung mekanis PCX mampu mengelarkan torsi puncak 13,2 Nm pada 6.500 rpm dan tenaga maksimal 14,7 PS pada 8.500 rpm. Sayangnya, performa itu tidak lebih baik dari rivalnya, Yamaha Nmax. Meski begitu, Honda membuat pendistribusian tenaganya begitu halus, sehingga nyaman untuk dikendarai.Soal keiritan, Honda berani mengklaim bahwa PCX lokal sanggup menghemat konsumsi bahan bakar sampai 45 Kpl. Catatan irit tersebut diperoleh melalui metode pengetesan internal ECE R40 dengan standar Euro3. Serta tidak ketinggalan, mengaktifkan fitur idling stop system (ISS).

Nah, untuk kamu yang ingin membeli motor PCX, kebetulan banget nih sebab ada promo di setiap pembelian Honda PCX kamu akan mendapatkan gratis jaket keren dari dan periode berlaku hingga 30 September 2019, yuk buruan beli motor Honda PCX.

Senin, 09 September 2019

AHASS Point Sudah Tersedia di Sambas


Bagi pengguna sepeda motor Honda, khususnya bagi pengguna yang tidak sempat melakukan servis secara rutin dan tidak memiliki banyak waktu untuk ke bengkel nah sekarang ada kabar baik. Pasalnya Astra Honda Authorized Service Station (AHASS), telah membuka AHASS POINT yang berlokasi di beberapa tempat di Indonesia. Meski hanya berbentuk booth, layanan AHASS Point menjamin kualitas layanan mulai dari mekanik tersertifikasi, spare part asli (Honda Genuine Part) dan beragam perlengkapan yang digunakan sesuai standar Honda.


Kebutuhan konsumen Honda kini berubah cepat. Guna memberikan layanan terbaik, AHASS akan terus berupaya menghadirkan beragam layanan yang dapat mempermudah kebutuhan konsumen Honda di Indonesia. Tentu saja ini juga kabar gembira untuk teman-teman yang kemarin sangat susah merawat sepeda motor yang kamu miliki karena susahnya mencari bengkel resmi Honda ataupun yang malas ngantri di bengkel resmi honda. Sebab kini sudah tersedia AHASS Point di Sambas

Jadi teman-teman tidak susah lagi jauh-jauh datang ke bengkel dan menunggu lama sebab teman-teman bisa datang langsung ke AHASS Point yang berlokasi di halaman parkiran Penyebrangan peri Tanjong Harapan Sambas. AHASS Point siap melayani Servis Tune Up, Servis KPB/Kartu Gratis, Ganti Oli Mesin dan Sparepart.  Yuk segera cobain layanannya dan dijamin kamu bakalan puas dengan pelayanannya.

Dapatkan Diskon Menarik di Setiap Pembelian Honda Genio


Kamu kepengen beli motor baru? Kamu juga tergolong pemburu diskon? Jika kamu tergolong keduanya maka tak ada salahnya kamu baca artikel ini hingga tuntas. Kabar gembira untuk kamu yang mau beli motor keren, dapat diskon pula. Jadi, Honda Kalbar sedang ngadain promo menarik untuk Anda yakni setiap pembelian Honda Genio akan mendapatkan discount secara langsung sebesar Rp.440.000 + Gratis aksesoris (Stiker winker, Garnish Panel Meter dan Visor). Promo ini hanya berlaku hingga 30 September 2019.


Honda Genio

Honda Genio adalah salah satu produk terbaru dari Honda. “Genio, berasal dari etimologi bahasa Italia. “Gio“ yang berarti Fun, “Nio” yang berarti Cheerful”, terang Adhiyat Darpito Ekandi selaku Retail Marketing Manager Astra Motor wilayah Kalimantan Barat. Honda Genio dibekali fitur-fitur penunjang, menyesuaikan kebutuhan pengguna seperti ruang penyimpanan besar berkapasitas 14 liter untuk menyimpan barang kebutuhan harian dalam berkendara. Di dalam bagasi juga disiapkan power charger untuk mengisi ulang baterai gadget bagi generasi muda masa kini yang sering menggunakan gadget.

Beberapa fitur andalan mesin eSP motor matic Honda juga disematkan di Genio, ACG starter yang melengkapi kemampuannya agar tetap halus saat mesin dinyalakan. Fitur ini bergandengan dengan ISS (Idling Stop System) khas Honda yang membuat mesin mati otomatis saat berhenti, dan menyala kembali hanya dengan memutar tuas gas.


Salah satu yang diunggulkan oleh Genio adalah rangka baru yang bernama eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) dari Honda yang pertama kali digunakan untuk kendaraan roda dua di Indonesia. Frame ini menggunakan proses produksi mutakhir seperti proses press serta laser welding. Strukturnya dikembangkan untuk meningkatkan stabilitas handling, sehingga sepeda motor mudah dikendarai, ringan, dan nyaman saat bermanuver. Dari faktor keamanan ditunjang dengan fitur secure key shutter, dilengkapi tombol pembuka jok yang praktis. Brake lock, sistem pengereman combi brake, dan side stand switch menjadi fitur standar Honda Genio yang memastikan keamanan pengguna.

Honda Genio dipasarkan dengan total 11 varian warna yang stylish serta casual sesuai dengan trend generasi muda saat ini. Tipe CBS, dengan lima pilihan warna yaitu Smart White Blue, Smart Red, Smart Black, Smart Black Red, dan Smart Silver. Sementara itu tipe CBS-ISS dengan enam pilihan warna, yakni Trendy Black Red, Trendy White Blue, Trendy White Red, Trendy White, Trendy Black, dan Fabulous Matte Black sebagai varian spesial.
Untuk kamu yang mau beli motor ini, yuk langsung aja merapat ke dealer Honda terdekat, sebelum kehabisan dan SALAM SATU HATI!