Senin, 01 April 2019

Astra Motor Selenggarakan Lomba Mural


www.deguh.com - Astra Motor Selenggarakan Lomba Mural. Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatu, selamat siang sahabat deguh.com dimanapun kalian berada. Pada artikel kali ini deguh akan sedikit membahas dan memberikan sedikit informasi kepada Anda bahwasannya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 7 Pontianak bekerjasama dengan main dealer Astra Motor Pontianak menyelenggarkan sebuah lomba yang sangat menarik untuk kamu generasi muda yang khususnya berada di Kalimantan Barat , terutama yang berdomisili di kota Pontianak dan sekitarnya. Lomba yang diselenggarakan ini bisa dijadikan sebagai sarana menunjukkan semangat kreativitas dan sekaligus semakin memahami tentang pentingnya berkendara dengan aman.

Lomba kali ini merupakan sebuah lomba yang menekankan kreativitas dan juga menekan angka vandalisme yang ada di sekitar kita. Lomba yang memfasilitasi kaum muda di Pontianak yang suka seni mural.  Secara umum, Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) menyatakan bahwa mural ialah lukisan pada dinding. Saat ini, kreatifitas banyak orang terutama generasi muda memang tidak dapat diragukan lagi. Salah satu bentuk kreatifitas yang dimiliki tersebut ialah dalam hal menggambar pada suatu objek dengan tema tertentu atau yang disebut pula dengan nama mural tersebut.

Terkadang kreatifitas yang dimiliki oleh generasi muda dalam menggambar atau mengaplikasikan kemampuannya tidak mendapat tempat atau wadah yang sebenar-benarnya. Akibatnya, terjadilah vandalisme dengan mencoret-coret fasilitas umum yang tentunya mengganggu dan merusak keindahan kota. Oleh karena itu, jika kamu ingin mengaplikasikan kemampuan dalam hal mural, maka dari itu silahkan segera daftarkan diri Anda dalam lomba mural kali ini yang diselenggarakan oleh SMK Negeri 7 Pontianak bekerjsama dengan Astra Motor Pontianak.


Bukan hanya sekedar lomba , lomba mural kali ini juga memiliki tema yang baik pula tentunya. Tema tersebut berhubungan dengan banyaknya kasus kecelakaan yang terjadi utamanya pada generasi muda, sehingga “Berkendara Yang Aman” menjadi tema yang dipilih dalam perlombaan tersebut.

Jika kamu dan teman-teman tertarik mengukuti lomba tersebut, berikut ini syarat dan ketentuan perlombaan tersebut:
1.           Peserta terbuka untuk umum dengan batas usia minimal 15 tahun
2.           Peserta terdiri dari maksimal 5 orang pergrup
3.           Pelaksanaan lomba :
1.           Pelaksanaan Tecnical Meeting dan undiang tempat/media tanggal 8 April 2019.
2.           Pelaksanaan persiapan media (bersih-bersih dan cat dasar tangal 9-11 April 2019.
3.           Pelaksanaan mural tanggal 12 sampai dengan 13 April 2019 jam 08.00-16.00 WIB.
4.           Penilaian tanggal 13 April 2019 pukul 16.00-selesai.
5.           Pengumuman hadiah dan penyerahan hadiah tanggal 20 April 2019.
6.           Penilaian juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
4.           Media yang diberikan panitia ialah tembok pagar ukuran 3x2 Meter.
5.           Peserta boleh mengikuti lebih dari 1 mural.
6.           Peserta membawa sendiri cat dan perlengapannya.
7.           Peserta dipersilahkan untuk membawa cat semprot.

Berikut ini Kriteria dan Teknis Umum, sebagai berikut:
1.           Tema mural yang diusung ialah “Berkendara Yang Aman”
2.           Karya mural tidak mengandung unsur SARA, pornografi, dan tidak menyinggung pihak-pihak tertentu.
3.           Karya mural menjadi hak manusia.

Pendaftaran :
1.           Pendaftaran dimulai tanggal 21 Maret sampai dengan 5 April 2019.
2.           Pendafraran GRATIS
3.           Pendaftaran langsung dengan mengisi form yang telah disedikan oleh panitia dengan melampirkan fotocopy identitas satu lembar.

Narahubung :
1.           1.       Bapak Handoyo               : 0813 7292 2066
2.           2.       Bapak Teguh                     : 0811 5733 755
3.           3.       Bapak M Mahrizal           : 0813 5225 7885.

Pendaftaran lomba ini GRATIS, jadi jangan tunda-tunda lagi segera daftarkan dirimu dan juga team mu dalam perlombaan yang sangat menarik, seru dan juga bermanfaat tentunya. Demikianlah info ini penulis sampaikan, semoga bermanfaat untuk Anda dan tunggu apalagi, daftarkan diri Anda segera karena GRATISSSS.

0 comments:

Posting Komentar