Jumat, 10 Februari 2017

Tragedi di University

Melupakan semua yang indah-indah bersamamu memanglah sulit
Jika itu benar bisa terjadi itu sangatlah ajaib
Bukan hanya perut yang sembelit
Tapi juga otak yang terlilit

Kita tidak bisa terus hidup di masa lalu
Adakalanya berputaran waktu
Dan juga jiwa dan raga dirimu
Yang tidak lagi butuh akan kehadiran diriku

Kamu sudah punya yang baru?
Atau ada orang dibelakangmu yang menyuruh membenciku?
Hanya engkau dan Allah yang tau semua itu
Yang jelas disini Aku bagaikan sampah yang diperlakukan semaumu

Baru setengah tahun kamu mengenal mereka
Bukan dari sd ataupun dari teka
Tapi baru, dan juga belum lama
Dengan kehadiran mereka kisah kita menjadi sirna


Ini pilihanmu
Dengan ini kau ingin terbang sesuka hatimu
Mencari kesenangan dengan cara itu
Yakni membohongi diriku

Janganlah lagi berlarut-larut dalam kesedihan
Mengingat-ingat akan keindahan kenangan
Ingatlah luka yang pernah ia tancapkan
Berkali-kali menutupi akan kebohongan


0 comments:

Posting Komentar