Senin, 23 Januari 2017

Belum Ada Judul

Disaat hari mulai sunyi
Suasana semerbak akan terasa sepi
Waktu itulah sang penyair meluapkan apa yang terjadi
Dengan iming-iming suara dari dalam hati


Tak ada yang lebih hebat dari cinta
Sebab cinta dapat membuat orang buta
Bukan hanya buta tapi juga gila
Akan romansa dan kenikmatannya


Katanya para penyair itu hebat
Tak kalah hebat dari para Pejabat
Yang kadang-kadang ada oknum yang menindas rakyat
Dengan berlandas itu hukum adat


Ketika rasa mengalir dalam darah
Dimana tulang tak mampu menopang tuk berlangkah
Niscaya hanya cinta yang menjadi penunjuk arah
Terkadang juga tuli akan rasa amarah


Malam sang penyair beradu kata dengan kopi
Dengan membuka mata dengan kedua kaki
Berharap akan ada sebuah mimpi
Yang telah lama ia nanti


Penyair juga kadang bingung
Akan apa yang membuat otaknya kembung
Walau kadang apa yang ia luapakan sedikit tidak nyambung
Sebab ia suka makan ikan gembung


Ada apa dengan esok?
Hanya Tuhan yang tau dan tak usah diperolok
Ada apa dengan lusa?
Hanya Tuhan yang tau dan merasa iba pada hambanya



0 comments:

Posting Komentar